Di Depan Masjid Agung Tenggarong, Bupati Kukar Resmikan Resmikan Lorong Pasar Ramadhan 2025

Rilismedia.co Kukar – Secara resmi Lorong Pasar Ramadhan Tahun 2025 M/1446 H (Pusat Jajanan Kuliner Tenggarong) dibuka Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah pada Sabtu(1/3/25) di gerbang Masjid Agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong,

Pada sambutannya, Bupati Kukar Edi Damansyah menyampaikan apresiasi tentang upaya yang dilakukan oleh Badan Pelaksana Masjid Agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong dalam menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan tahun 1446 H/2025 M dengan memfasilitasi Lorong Pasar Ramadhan 2025 kepada para pedagang/pelaku usaha kecil untuk berjualan.

Bacaan Lainnya

“Ini merupakan contoh nyata bagaimana masjid dapat bersinergi dengan kehidupan pasar atau perekonomian masyarakat,” ujarnya.

Kata Bupati Kukar, Situasi ini menciptakan simbiosis yang saling menguntungkan. Oara pedagang/pelaku Usaha Kecil memperoleh kesempatan untuk mengembangkan usahanya.

Sedangkan itu masyarakat mendapatkan akses yang mudah ke berbagai kebutuhan Ramadhan.

Bagi pengelola Masjid Agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong, hadirnya Lorong Pasar Ramadhan ini akan jadi momentum syiar Islam sembari menciptakan ruang integrasi serta kebersamaan.

Harapan Edi, adanya Lorong Pasar Ramadhan ini berpotensi perekonomian masyarakat bisa digerakkan sehingga masyarakat sejahtera serta berdaya.

Pesa Edi kepada para pedagang yang menggunakan lapak/tenan supaya bersama-sama menciptakan suasana yang bersih, nyaman serta tertib.

Selain itu, para pedagang semestinya menjaga kualitas produk yang dijual dan memberi pelayanan yang terbaik untuk para pembeli serta Kepada semua masyarakat supaya menggunakan Lorong Pasar Ramadhan ini dengan sebaik-baiknya sebagai wujud dukungan pada perekonomian daerah.

Bupati Kukar mengikuti Buka bersama masyarakat di Masjid Agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong, setelah membuka dan mengunjungi Lorong Pasar Ramadhan,

banner 400x130

Pos terkait