Rilismedia.co Kukar – Bupati Kutai Kartanegara sekaligus pembina/penasehat Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah telah menyerahkan Bendera Pataka LPTQ Kukar kepada Ketua Umum Dr. Sunggono untuk mengembangkan/memajukan tilawatil qur’an di Kutai Kartanegara.
Penyerahan bendera pataka itu, menjadi tanda dikukuhkannya Pengurus LPTQ Kukar pada masa bakti 2025-2030. Prosesi penyerahan bendera pataka dilaksanakan pada rangkaian Safari Subuh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar yang digelar di Masjid Al Hikmah Muhammadiyah Jalan Danau Aji Kelurahan Melayu Kecamatan Tenggarong, Rabu (16/4/2025).
Setelah mengukuhkan pengurus LPTQ Kukar, Bupati kemudian menyerahkan bantuan secara simbolis paket Sembako (Baznas Kukar) kepada warga (Mustahik) dilingkup Melayu. Ada pula Beasiswa (Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah) Kutai Kartanegara kepada anak-anak SMP Muhammadiyah Tenggarong.
Pada arahannya, Bupati Edi menyebutkan bahwa salah satu Tugas Pokok Fungsi (Tufoksi) LPTQ itu yakni Menyelenggarakan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ).
Namun yang lebih besar Tufoksi dari LPTQ yakni bagaimana Pengembangan Tilawatil Qur’an di Kabupaten serta harus terkawal dengan baik.
Bupati Kukar juga menyampaikan pesan kepada Sekda Sunggono yakni bagaimana menguatkan LPTQ di Kecamatan. Peelu diketahui bahwa LPTQ kecamatan itu Ekspocionya (Ketua) nya yakni Sekretaris Kecamatan (Sekcam).
“Untuk itu, saya minta tolong teman-teman pimpinan wilayah Kecamatan Muhammadiyah tolong berperan aktif di kecamatan, dan kolaborasi (kerjasama) dengan KAU, NU dan LDII yang di kecamatan,” ujarnya.
Bupati Kukar menyebutkan gambaran apa yang telah dibangun di Kabupaten ini kolaborasinya harus dapat dicerminkan pada tingkat kecamatan.
“Memang persoalan/permasalahan ini sulit tetapu bisa dilakukan. Kita sudah melakukan dan sudah kami berikan contoh yang baik di kabupaten, tinggal bagaiman pengurus LPTQ kecamatan untuk melaksanakannya,” ujarnya.
Dalam acara ini juga dihadiri Asisten I Akhmad Taufik Hidayat, Asisten III Dafip Haryanto, para kepala OPD, Kabag, tim Safari Subuh Pemkab Kukar beserta para tamu undangan yang hadir.