TPS Kumuh di Padat Karya Dikeluhkan Warga, Maswedi Desak DLH dan Kelurahan Lakukan Penataan Serius

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Maswedi

Samarinda, Rilismedia.co – Tempat pembuangan sementara (TPS) di Jalan Padat Karya, Kelurahan Sempaja Utara, kembali menjadi sorotan warga. TPS tersebut dikeluhkan karena kondisinya yang kumuh, mengeluarkan bau menyengat, dan sering meluber hingga ke badan jalan.

Menanggapi keluhan tersebut, Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Maswedi, meminta Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan pihak kelurahan untuk segera berkoordinasi menangani persoalan tersebut secara menyeluruh.

Bacaan Lainnya

“Perlunya koordinasi lintas sektor untuk menyelesaikan persoalan ini (penanganan TPS) secara tuntas,” ujar Maswedi, belum lama ini.

Ia menilai, TPS yang tidak tertata bukan hanya mencemari pemandangan kota, tetapi juga berisiko menimbulkan gangguan kesehatan, terlebih ketika musim hujan tiba atau aktivitas pemilahan sampah oleh pemulung berlangsung tanpa pengawasan.

Maswedi mengungkapkan bahwa dirinya telah menyampaikan langsung kepada DLH Samarinda agar melakukan penataan ulang terhadap TPS tersebut. Menurutnya, jika lokasi itu tetap difungsikan, maka perlu dilengkapi dengan sarana pendukung yang memadai.

“Saya sudah sampaikan ke DLH agar segera ditindaklanjuti,” pungkasnya.

Maswedi menyarankan agar fasilitas TPS dilengkapi dengan kontainer atau dibangun tempat penampungan permanen untuk mencegah sampah berserakan ke jalan dan menciptakan lingkungan yang lebih bersih serta sehat.

Keluhan warga Sempaja Utara sendiri muncul karena TPS di lokasi tersebut tidak memiliki fasilitas penampungan yang layak. Akibatnya, sampah menumpuk dan menimbulkan aroma tak sedap yang mengganggu aktivitas warga sekitar. (adv/syf)

banner 400x130

Pos terkait