Rilismedia.co – Samarinda. Stadion Utama Palaran kebanggaan masyarakat benua etam kini tengah menjalani proses renovasi.
Stadion yang sempat berjaya pada masanya itu saat ini tengah dilakukan revitalisasi agar dapat dimanfaatkan kembali.
Diketahui, saat ini proses pengerjaan tengah fokus pada peningkatan lapangan utama sepak bola dan fasilitas tribun penonton.
“Memang tanah di sana labil, dan dasarnya sudah ditraktor serta dilakukan penimbunan,” ujar Pelaksana Harian Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur, Sri Wartini, 27/11/24.
Kondisi lapangan Stadion Palaran itu memang tampak mengalami penurunan. Kabarnya akibat kondisi kontur tanah yang tidak stabil.
“Setelah tahap penimbunan selesai, langkah selanjutnya adalah pemasangan rumput hidup yang akan segera dilakukan. Proses ini ditargetkan selesai pada pertengahan Desember 2024, menjelang akhir tahun,” beber Sri Wartini.
Sementara itu, kondisi tribun stadion masih dalam keadaan baik dan tidak membutuhkan renovasi besar.
“Tribunnya masih bagus, hanya perlu pembersihan kursi-kursi,” jelasnya, menambahkan bahwa pekerjaan di tribun relatif ringan dan hanya memerlukan pemeliharaan rutin.
Berdasarkan rumor yang beredar, Stadion Palaran nantinya akan digunakan sebagai pusat latihan alias kandang Borneo FC.
Setelah pengembangan fasilitasnya, Stadion Palaran diharapkan tidak hanya menjadi pusat olahraga melainkan non olahraga.(Adv/ara)