Kaltim Bertabur Event di Desember Mendatang, Apa Saja Agendanya?

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur, Bagus Sugiarta.

Rilismedia.co – Samarinda. Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Timur akan menggelar Festival Olahraga pada Desember mendatang.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur, Bagus Sugiarta, mengungkapkan
Festival itu dicanangkan akan berlangsung pasa 28 November sampai 1 Desember mendatang.

Bacaan Lainnya

Ia berharap kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Dispora itu dapat diramaikan oleh masyarakat maupun komunitas.

Festival ini akan menampilkan berbagai cabang olahraga yang unik dan menarik, seperti breakdance, lempar pisau, panahan, dan sumpit.

“Kegiatan ini adalah antisipasi bagi komunitas olahraga di Kaltim. Kami berharap festival ini dapat diikuti banyak peserta seperti kegiatan senam yang kami selenggarakan di Stadion Palaran tahun lalu,” ujar Bagus (27/11/2024).

Adapun lokasi kegiatan, Bagus menyebut Stadion Palaran saat ini yang paling ideal mengingat fasilitas yang mendukung.

Tak hanya itu saja, Bagus juga mengungkapkan akan ada menyelenggarakan Pelatihan Juri Marching Band pada 4-7 Desember mendatang.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kompetisi marching band di Kaltim, menyusul prestasi gemilang yang diraih oleh tim marching band Kaltim pada 2022 di Jogja,” ungkapnya.

Pada tangga 7 hingga 11 Desember, juga akan disusul Pekan Paralimpik Pelajar Provinsi (PEPARPEPROV) yang diikuti oleh atlet disabilitas.

“Atlet-atlet yang berpartisipasi adalah adik-adik dari kalangan disabilitas, dan kami berharap PEPARPEPROV dapat memberikan wadah untuk menumbuhkan semangat dan potensi mereka,” pungkasnya. (Adv/ara)

banner 400x130

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *