Rilismedia.co – Samarinda. Persoalan penanganan banjir di Samarinda masih menjadi keluhan utama warga Samarinda.
Keluhan itu juga ditemui Ketua Komisi III DPRD Samarinda Angkasa Jaya Djoerani saat menggelar reses masa persidangan III Tahun 2023 di Daerah Pemilihan (Dapil)nya yakni dapil III Sungai Kunjang tepatnya di RT 19 Jalan Karang Mulya I Gang Keluarga Kelurahan Lok Bahu Kecamatan Sungai Kunjang, (27/10/2023).
“Yang menjadi catatan saya adalah banyaknya warga yang tetap seperti biasanya menyampaikan aspirasinya tentang penanggulangan banjir dan pembangunan drainase,” pungkasnya.
Dia mengaku akan berupaya mengakomodir keluhan konstituennya tersebut.
“Pasti akan diakomodir, tentu yang menjadi prioritas dan yang sifatnya mendesak akan kita dahulukan, tentu kami juga akan berkoordinasi dengan pemkot dan dinas terkait,” ujarnya.
Ketua Komisi III DPRD dari Fraksi PDIP ini menyampaikan apresiasinya kepada warga Lok Bahu yang sangat antusias mengikuti kegiatan tiga bulan sekali menyerap aspirasi masyarakat.
“Alhamdulillah, kegiatan reses berjalan lancar, partisipasi warga juga sangat baik, banyak usulan dan diskusi langsung bersama warga dalam kegiatan tersebut,” terangnya.